Mahasiswa STIT Pemalang Melaksanakan PPL di Insan Cita Daycare


Pemalang – Insan Cita Daycare menjadi tempat mahasiswa STIT Pemalang melaksanakan Praktik Pengenalan Lapangan (PPL). Kamis, (15/09/2022)


Mahasiswa semester 7 STIT Pemalang yang terdiri dari Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Pendidikan Bahasa Arab, Pendidikan Agama Islam, Manajemen Pendidikan Islam melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) yang dimulai dari tanggal 8 Agustus 2022 sampai tanggal 14 September 2022.
Kolaborasi antar program studi tersebut yang dibimbing oleh Madam Arina Athiyallah B.Hsc., M.Psi. berfokus pada pembelajaran anak usia dini dan management dalam pengelolaan media sosial dalam dunia pendidikan sebagai salah satu cara untuk mempromosikan pendidikan islami. Terdapat beberapa kegiatan yang dilaksanakan oleh Mahasiswa PPL antara lain membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, membuat media pembelajaran montessori dan mengadakan lomba lomba pada hari Kemerdekaan Indonesia.
Progam PPL di Insan Cita Daycare merupakan kali pertama selama berdirinya Daycare. Program ini merupakan sebuah inovasi baru untuk memberi kesempatan mahasiswa belajar secara langsung mengenai bagaimana management daycare, pendidikan dan perawatan anak serta pengaplikasian ilmu yang dipelajari selama perkuliahan.
“Adanya mahasiswa PPL memberi warna baru di Insan Cita, kami dapat saling berbagi ilmu mengenai pendidikan anak dan kehidupan. Anak-anak Insan Cita juga sangat senang dan antusias atas kehadiran mahasiswa PPL. Terimakasih Mahasiswa PPL kelompok 1. Semoga ilmu yang diperoleh dapat menjadi bekal dalam pengembangan diri pada bidangnya masing-masing” tutur Sintiya Dwi Yuniati, S.Pd selaku Kepala Sekolah Insan Cita Daycare.